Sidrap, Infobuzzpress.online – Bupati Sidrap terpilih, H. Syaharuddin Alrif, menargetkan revitalisasi Pasar Batu Lappa di Kecamatan Watang Pulu sebagai langkah strategis untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Sidrap. Pasar yang berlokasi dekat dengan pusat SKPD ini diproyeksikan menjadi ikon baru perekonomian daerah.
Setelah dilakukan pembenahan hingga kini pasar terlihat bersih, rapi, dan siap digunakan. Fokus utama saat ini adalah mengaktifkan kembali aktivitas perdagangan di pasar tersebut. Hal ini ditandai dengan telah terdaftarnya 300 pedagang melalui Dinas Perdagangan (Disperindag) Sidrap yang siap berjualan di Pasar Batu Lappa.
“Insyaallah dalam waktu dekat, Kepala Dinas Perdagangan akan rapat dengan para pedagang. Jika tidak ada halangan, pasar akan mulai beroperasi pada Februari 2025,” ungkap Syaharuddin Alrif, Rabu (22/1/2025).
Peresmian Pasar Batu Lappa direncanakan bertepatan dengan peringatan Hari Jadi Kabupaten Sidenreng Rappang ke-681. Hal ini menjadikannya hadiah istimewa bagi masyarakat Sidrap sekaligus menjadi tonggak awal pengembangan ekonomi lokal. Dengan beroperasinya Pasar Batu Lappa, diharapkan dapat meningkatkan aktivitas ekonomi dan kesejahteraan masyarakat sekitar. Pasar ini diharapkan menjadi pusat perdagangan yang modern dan efisien, serta mampu menampung berbagai produk lokal unggulan Sidrap.